Kemenag
Kab. Banyuwangi menyembelih 2 Ekor Sapi Qurban
Pada
hari raya Qurban Tahun ini penyembelihan hewan qurban di Kementerian Agama
dilaksanakan pada hari Sabtu (1/8) atau Hari Tasyrik pertama. Hal ini dilakukan
dengan mengingat Idhul Adha yang jatuh pada hari jum’at, dengan penyembelihan
2 ekor sapi dan beberapa ekor kambing tidak
dilakukan pada hari Jumat agar tidak mengganggu pelaksanaan Sholat Jum’at. “Pelaksanaan
Sholat jumat pada masa pandemi covid-19 dengan protokol kesehatan harus
menjaga jarak, sehingga meluber sampai halaman” ungkap muklis, Kepala Seksi
Bimbingan Masyarakat Islam pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi
selaku Ketua Panitia Pelaksana.
Hewan
qurban yang disembelih di halaman Masjid Ar Royan tersebut bukan hanya berasal
dari Pejabat dan Karyawan Kantor Kementerian Agama saja, melainkan dari Bank mitra
yang juga menitipkan penyembelihan hewan qurban pada Panitia. “Kita menerima
satu ekor sapi danddan seekorBseekor Jambing kambing dari Syariah” Ungkap Suciningsih, Kepala Sub Bagian
Tata Usaha.
Sementara itu BSM yang diwakili Khusnul Amaliah dari BSM cabang Rogojampi menyampaikan bahwa sudah beberapa tahun ini pihaknya mempercayakan penyembelihan hewan qurban kepada panitia pada Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi. "Panitia penyembelihan hewan qurban Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi terbukti amanah dalam pembagian hewan qurban, juga dibarengi dengan kegiatan Kemenag Bersedekah" ungkap perempuan berkacamata yang biasa dipanggil Lia ini..
Sementara itu BSM yang diwakili Khusnul Amaliah dari BSM cabang Rogojampi menyampaikan bahwa sudah beberapa tahun ini pihaknya mempercayakan penyembelihan hewan qurban kepada panitia pada Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi. "Panitia penyembelihan hewan qurban Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi terbukti amanah dalam pembagian hewan qurban, juga dibarengi dengan kegiatan Kemenag Bersedekah" ungkap perempuan berkacamata yang biasa dipanggil Lia ini..
Dalam
kegiatan Idhul Adha tahun ini bukan hanya penyembelihan hewan qurban saja yang
dilakukan oleh panitia, tetapi juga kegiatan Kemenag Bersedekah dengan cara
pembagian beras dan Sembako bagi masyarakat miskin sekitar Kantor Kementerian
Agama Kabupaten Banyuwangi, yang didapat dari sumbangan sukarela beberapa
Karyawan kementarian Agama. Sekretaris Panitia, Achlis Yusrianto menyampaikan
bahwa sumbangan untuk kegiatan Kemenag bersedekah bukan hanya didapat dari
Karyawan yang beragama Islam, tetapi juga Karyawan lain yang tidak beragama
Islam. “Terima kasih kepada Kepala Kantor Kemenag Kab Banyuwangi beserta Para
Pejabat dan Karyawan, para Pengawas Madrasah Tingkat Atas, Pengawas PAIS,
Penyelenggara Katolik , dan Pengawas Katolik/Kristen, para Guru Agama Hindu dan
Guru Agama Budha atas partisipasinya untuk ikut serta memberikan sebagian
rizkinya untuk bantuan sembako pada masyarakat kurang mampu di sekitar Kantor
Kemenag, semoga kebaikan kita semua mendapat balasan kebaikan yang banyak” ungkapnya.
Sementara
itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi H. Slamet salut
terhadap rasa peduli ASN dilingkungan Kementerian Agama Kabupaten Banyuwangi
yang dengan kesadaran sendiri berinisiatif melaksanakan kemenag bersedekah. “Tidak
ada batasan masalah Agama dalam bersedekah” ungkapnya. Terlebih Panitia sangat
bijak memilah kegiatan yang dilaksanakannya, sehingga dapat dikuti oleh semua
ASN Kementerian Agama dari semua Agama. H. Slamet juga menyampaikan banyak
terima kasih atas segala bentuk partisipasi ASN dilingkungan Kantor Kementerian
Agama yang memberikan contoh nyata kepada masyarakat tentang rasa peduli
terhadap masyarakat, terutama ketika Bangsa Indonesia menghadapi Pandemi
covid-19. “Tanpa anjuran dari pimpinan, para ASN berinisiatif melaksanakan
kegiatan tersebut” ungkap mantan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bondowoso
ini.
Tags:
Kabar Bimas Islam