Pengukuhan Darma Wanita KUA Bangorejo, Menguatkan Peran Perempuan dalam Masyarakat
Bangorejo 30-10-2024 – Acara pengukuhan Darma Wanita Persatuan Kantor Urusan Agama (KUA) berlangsung meriah yang bertempat di Aual KUA KUA BAngorejo. Pengukuhan ini menandai langkah baru bagi organisasi yang bertujuan untuk memberdayakan perempuan dan mendukung keluarga serta masyarakat.
Acara dibuka dengan sambutan hangat dari Kepala KUA bangorejo,H.Yusron Suhaimi, S.H,I, beliau mengucapkan beribu-ribu terima kasih kepada para Ibu-Ibu Darma Wanita KUA Bangorejo, tamu undangan, dan kepada Pimpinan Darma Wanita Kabupaten atas kehadirannya.
Pengukuhan dihadiri oleh berbagai kalangan, tokoh masyarakat, dan anggota organisasi lainya dibawah naungan Kementrian Agama banyuwangi.
“Ketua Darma Wanita Kabupaten, Ny.Hj. Siti Qudsyiah Chaironi, S.Ag mendukung penuh kegiatan Darma Wanita yang berfokus pada pemberdayaan perempuan. Kami percaya, dengan peran aktif perempuan, pembangunan masyarakat akan lebih cepat dan berkelanjutan.”
Setelah penyerahan surat keputusan, semua anggota mengucapkan ikrar sebagai tanda komitmen untuk menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka. Adapun Ketua Darma Wanita KUA Bangorejo, Hj.Yanuar Evi Ariani Yusron berpesan kepada para Anggotanya untuk selalu pro aktif ketiak ada undangan, informasi dan kegiatan lainya.
Dengan pengukuhan ini, diharapkan Darma Wanita KUA Bangorejo dapat menjadi motor penggerak dalam meningkatkan kualitas hidup perempuan dan keluarga, serta memberikan kontribusi positif bagi masyarakat seperti Menjadi motor gerakan Moderasi Beragama , Adapun Kegiatan-kegiatan yang direncanakan meliputi pelatihan keterampilan, seminar kesehatan, Lomba-lomba dan program-program sosial lainnya.
“ Pengukuhan ini bukan hanya sekadar formalitas, tetapi merupakan awal dari sebuah perjalanan baru bagi anggota Darma Wanita untuk berkontribusi lebih dalam masyarakat. Semoga dengan dukungan semua pihak, organisasi ini dapat berjalan dengan sukses dan mencapai tujuannya.” Demikian pesan Ibu Ketua mengahiri acara ini.
(syarifnurhasan)