Glenmore, 22 April 2025 – Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Glenmore menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian lingkungan dengan turut serta dalam program nasional "Penanaman 1 Juta Pohon Matoa" yang digagas oleh Kementerian Agama RI.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa, 22 April 2025, bertepatan dengan Hari Bumi Sedunia. Dipimpin langsung oleh Kepala KUA Glenmore, H. Marjuki, S.Ag., seluruh staf dan pegawai KUA turut ambil bagian dalam penanaman bibit pohon matoa di area sekitar kantor KUA serta lahan-lahan strategis lainnya di wilayah Glenmore.
H. Marjuki dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya bentuk kepedulian terhadap lingkungan, tetapi juga merupakan implementasi nilai-nilai agama yang mengajarkan pentingnya menjaga dan merawat alam.
“Kita ingin memberikan contoh nyata bahwa lembaga keagamaan juga bisa menjadi pelopor dalam pelestarian lingkungan. Melalui kegiatan ini, kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya penghijauan untuk keberlangsungan hidup bersama,” ujar H. Marjuki.
Selain penanaman pohon, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan edukasi singkat mengenai manfaat pohon matoa bagi lingkungan dan potensi ekonominya di masa depan.
Dengan dukungan penuh dari Kementerian Agama dan partisipasi aktif dari berbagai pihak, program penanaman 1 juta pohon matoa diharapkan mampu memberikan dampak positif jangka panjang bagi lingkungan dan masyarakat Indonesia, khususnya di wilayah Glenmore.